Cara Mengatasi Kulit Kering di Cuaca Dingin

Cara mengatasi kulit kering

Jakarta, fein.co.id – Cuaca dingin biasanya bikin kulit jadi kering, gatal dan kemerahan. Ruangan ber-AC, angin kencang, daerah dataran tinggi, atau cuaca yang dingin bisa bikin kulit kamu kering. Kondisi ini menunjukkan bahwa kulit menjadi lebih rentan dan sensitif saat cuaca dingin, sehingga timbul masalah kulit. Oleh karena itu, perlu usaha lebih untuk merawat kulit ketika cuaca dingin atau di ruangan yang dingin. Lalu, bagaimana cara mengatasi kulit kering? Simak pembahasannya berikut ini yuk!

Cara Mengatasi Kulit Kering di Cuaca Dingin 

1. Menggunakan Moisturizer dan Lip Balm 

cara mengatasi kulit kering
Sumber : Freepik

Kulit yang kering membutuhkan kelembaban. Cara mengatasi kulit kering yang pertama adalah penggunaan skincare pelembab. Penggunaan moisturizer sangat penting untuk mengembalikan kelembaban kulit. Tidak hanya kulit tubuh dan wajah, bibir juga sangat perlu perawatan. Gunakan lip balm atau pelembab bibir untuk menjaganya tetap lembab, lembut dan tidak pecah-pecah. Bibir yang kering berisiko untuk timbul luka bahkan berdarah. Oleh karena itu, moisturizer dan lip balm adalah dua produk yang wajib digunakan saat cuaca dingin. 

2. Gunakan Pakaian Tertutup

Kondisi cuaca yang kering dan berangin mempengaruhi kelembaban kulit. Cara mengatasi kulit kering yang selanjutnya adalah menggunakan pakaian tertutu, namun tidak tebal. Karena paparan angin bisa mengurangi kelembaban di kulit. Kulit kamu bisa terkena angin saat bepergian menggunakan motor, cuaca berangin saat musim kemarau, maupun terpapar angin AC terus menerus. Oleh karena itu, gunakan pakaian tertutup agar kulit terhindar dari paparan angin langsung, namun tidak perlu pakaian tebal.

3. Konsumsi Vitamin D dan Air Putih

Vitamin D memang bisa kamu dapatkan dari cahaya matahari. Namun, kamu juga perlu asupan vitamin tambahan untuk diminum. Cara mengatasi kulit kering yang satu ini penting untuk kesehatan tubuh juga. Berjemur dibawah sinar matahari memang sehat, namun kamu wajib menggunakan sunscreen atau sunblock sebelumnya. Selain itu, air putih sangat penting untuk menjaga cairan dalam tubuh. 

4. Kurangi Produk Perawatan Kulit yang Tinggi Alkohol

Cara mengatasi kulit kering selanjutnya adalah terkait kandungan produk. Tahu nggak sih kalau pkebanyakan produk perawatan kulit seperti sabun mandi dan rangkaian skincare justru mengandung alkohol? Kandungan alkohol seperti Ethyl alcohol, Alcohol Denat, Methyl Alcohol dan Benzyl Alcohol malah justru menyebabkan kulit kering. Sabun yang mengandung SLS (Sodium Lauryl Sulfate) juga kurang baik karena kandungan tersebut merupakan jenis detergen sebagai agen pembersih dan membuat sabun dapat berbusa. Kandungan SLS yang tinggi dapat membuat kulit kering. Oleh karena itu, hindarilah penggunaan produk perawatan kulit dengan kandungan alkohol dan SLS yang tinggi. Jika produk yang kamu temui mengandung SLS dan alkohol, maka pastikan ingredients berada di urutan  bawah atau di akhir. Hati-hati juga terhadap penggunaan skincare abal-abal yang bisa merusak kulitmu.

5. Hindari Penggunaan Air Panas dan Sabun Berlebih

Sumber : Freepik

Menggunakan air panas memang nyaman untuk tubuh. Selain bikin otot rileks, air panas juga bisa bikin kulitmu kering. Sebaiknya, gunakan air hangat saat mandi di cuaca dingin. Sama juga dengan penggunaan sabun terlalu sering. Seperti yang kita bahas pada poin sebelumnya, sabun pada umumnya mengandung SLS agar sabun bisa berbusa dan membersihkan kulit. Kandungan ini bikin kulit kamu kering. Jadi, kamu bisa beralih ke sabun lain dengan kandungan SLS yang lebih rendah atau bahkan tidak ada sama sekali demi mengatasi kulit kering. Untuk perawatan wajah, kamu bisa mennggunakan facial wash untuk kulit kering.

Pada intinya, banyak hal yang menyebabkan kulit kering, namun banyak juga cara untuk mengatasi kulit kering. Kita cukup menghindarinya sebisa mungkin dan melakukan solusi-solusi yang sudah kita bahas di atas. Yuk, bagikan informasi penting ini ke orang terdekatmu, khususnya yang sering beraktivitas di ruangan dingin dan daerah bercuaca dingin.

Punya pertanyaan dan pengalaman terkait merawat kulit di cuaca dingin? Tulis di kolom komentar di bawah yuk! 

Baca juga Manfaat Kandungan Niacinamide yang Multifungsi

No comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *